Dupeng-kali ini akan berbagai tentang Resep Keripik Jamur Tiram Krispi dan Gurih Spesial Lebaran, Jamur tiram adalah jenis jamur yang populer saat ini, dimana jamur tiram sangat digemari masyarakat saat ini, jamur tiram dapat diolah menjadi berbagai jenis masakan, salah satunya adalah keripik jamur tiram, keripik ini sangat digemari oleh masyarakat terutama bagi penggemar cemilan.
Keripik jamur tiram ini cocok untuk suguhan saat hari raya lebaran tahun ini, karena keripik ini masih jarang ditemui, dengan adanya suguhan keripik jamur tiram ini pasti membuat tamu anda lebih kerasan dirumah anda, terkecuali cemilan favoritnya telah habis hehe :) baik kita langsung saja.
Bahan-bahan Keripik Jamur Tiram Krispi dan Gurih Spesial Lebaran
- 500 gram jamur tiram putih
- 400 gram tepung beras
- 2 butir telur kemudian dikocok dan dicampur dengan garam secukupnya
Bumbu halus :
- 10 siung bawang putih
- 2 sendok kecil ketumbar
- Garam secukupnya
Cara membuat Keripik Jamur Tiram Krispi dan Gurih Spesial Lebaran
- Bersihkan jamur kemudian kukus sebentar kira-kira 3 menit, kemudian angkat dan jika sudah dingin disuwir-suwir kecil-kecil.
- Haluskan semua bahan bumbunya beri sedikit air dan diaduk rata, kemudian campurkan dengan jamur yang telah disuwir-suwir ratakan dan tunggu bumbunya meresap
- Jika kira-kira sudah meresap, tiriskan jamur dan jika masih terlalu basah bisa sedikit diperas
- Jika sudah celupkan jamur pada kocokan telur kemudian lumuri dengan tepung beras hingga merata, dan gorenglah dengan api sedang hingga kering